Sosial  

Tigasisi Peduli Berikan Tali Asih Kepada Warga Parbuluan Penderita Gizi Buruk

DAIRI – Tim Tigasisi Peduli yang diketuai Ranto Nababan didampingi Suriadi Sidabutar (Sekretaris) dan Berliana Situmorang (Bendahara), sambangi warga penderita gizi buruk yang ada di Dusun I Huta Parbuluan, Desa Parbuluan, Kecamatan Parbuluan, Kabupaten Dairi, Minggu (16/2/2020)

Anak penderita gizi buruk tersebut Nopenyri Sijabat (1) Malumma Dearma Sijabat (3) dan merupakan anak pasangan dari Adiman Sijabat (27) dan Ica Silalahi (22)

Informasi yang didapat tigasisi.id, bahwa pasangan tersebut sudah tinggal di Parbuluan sekitar 2 tahun yang lalu dan merupakan berasal dari Simanindo, Pangururan, Samosir.

“Kami baru 2 tahun disini, setelah menikah dan berasal dari Simanindo. Untuk kebutuhan anak-anak, kami menghabiskan minimal 2 kotak susu Bebelac yang ukuran 400 gram,” rilihnya.

Ditambahkannya, selama di Parbuluan mereka belum pernah mendapatkan bantuan kesehatan dari pemerintah untuk anak mereka. Diakuinya selama ini, mereka membutuhi kebutuhan anak-anak melalui kerja harian di ladang

“Kami belum pernah mendapat bantuan dari pemerintah. Semampu kami, sudah kami upayakan untuk membawa anak kami berobat. Posyandu terahir bulan 2 kemaren. Anak yang usia 1 tahun, 7 kg dan yang usia 3 tahun 6 kg. Hinga saat ini, kami tidak memiliki BPJS,” ucapnya.

Masih dalam penuturannya, Sijabat mengaku rumah yang ditempatinya merupakan pinjaman dan gudang tetangganya. Dikatakannya, mereka belum memiliki admistrasi data apapun sehingga diharapkan pemerintah dapat membantu.

“Data penduduk apapun kami memang belum memiliki. Saat ini sedang proses pengurusan. Untuk itu, kami meminta dan berharap kepada pemerintah supaya membantu kami dan menjembatani kami untuk pengurusan data penduduk serta meminta supaya anak kami ini dibantu pengobatannya, karena kami sudah tidak mampu lagi untuk membawa berobat,” ucapnya.(Kiim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *