tigasisinews.id, DAIRI – Caleg DPR RI Mangihut Sinaga yang maju dari Partai Golkar nomor Urut 7 untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Sumut tiga gelar pasar murah di pasar Sumbul, Kabupaten Dairi Sumatera, Selasa (12/12/2023).
Pasar murah dalam rangka menyambut natal dan tahun baru.
Sebanyak 2 Ton minyak dan tepung Beras dijual dengan harga murah, yakni 15 ribu rupiah untuk setiap paketnya yang terdiri dari 1kg Minyak goreng dan 1 kilo tepung merek segitiga biru.
“Ini pasar murah kita buat untuk membantu kebutuhan masyarakat menyambut natal dan tahun baru, jadi bapak Mangihut Sinaga dari partai Golkar nomor urut tujuh untuk Sumut tiga ingin berbagi dengan masyarakat,” kata Hulman Sinaga, ketua Tim Pemenangan Mangihut Sinaga di dampingi ketua Posko Binsar Sinaga.
Hulman menambahkan, kegiatan ini sebagai bukti Mangihut Sinaga hadir dan mau berbagi dengan masyarakat.
“Dia berprinsip setidaknya dapat sedikit membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan terlebih menyambut natal dan tahun baru,” tambahnya.
Pasar murah ini di rencanakan di gelar di 4 Dapil di Kabupaten Dairi.
“Untuk disumbul hari ini kita sediakan sebanyak 2 ton minyak dan tepung. kita jual dengan harga terjangkau yakni 15 ribu rupiah saja per paket,” jelas Hulman.
“Pasar murah ini kita buat di 4 dapil di Dairi, untuk Dapil 4 di pasar Sumbul, Dapil 2 di Pasar Parongil, Dapil tiga di Pasar Tigalingga dan Dapil Satu di pusat pasar Sidikalang,” ungkapnya kemudian.
Diharapakan kegiatan pasar murah ini dapat sedikit membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan.
“Mudah mudahan juga dengan kegiatan ini masyarakat memberi dukungan dan pilihan untuk pak mangihut menuju Senayan,” pungkasnya.
Mangihut Sinaga Merupakan Caleg DPR RI yang maju Dari Dapil Sumut tiga dengan nomor urut tujuh yang meliputi sepuluh Kabupaten Kota, yakni Kabupaten Dairi, Karo, Pakpak Bharat, Binjai, Langkat, Siantar, Simalungun, Batubara, Tanjung Balai dan Asahan.
Reporter: Iwan
Editor: Rud