DAIRI – Peduli dan cepat tanggap akan bahaya Penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Dairi, Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrat Dairi melakukan bakti sosial dengan cara memberikan teh celup getah Gambir dan Hand Sanitizer serta penyemprotan Disinfektan kerumah warga. Hingga saat ini, kegiatan tersebut sudah berlangsung selama 5 hari berturut-turut sejak (27/3/2020) sampai dengan batas waktu yang tidak ditentukan.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPC Demokrat Dairi, Markus W Purba SE kepada tigasisi.id, Selasa (31/3/2020) di Sidikalang. Disampaikan Markus, hingga saat ini, Demokrat Dairi telah melakukan pembagian teh celup daun Gambir dan Hand Sanitizer serta penyemprotan disinfektan dibeberapa Kecamatan, Kabupaten Dairi.
“Dalam pencegahan penularan virus Covid 19 ini, DPC Partai Demokrat Kabupaten Dairi sadar bahwa hal ini hanya bisa berhasil bila ada pemahaman bersama, bahwa virus ini adalah musuh kita bersama. Mengingat hal itu, kami DPC Demokrat Dairi melibatkan semua kader Partai Demokrat Dairi untuk saling bahu- membahu dengan beragam elemen masyarakat, serta berkoordinasi dengan Pemerintah setempat,” ujar Markus.
Ditambahkannya, Bakti sosial ini dilakukan dengan pola Dapil. Dimana setiap kader Demokrat bergerak di Dapil masing-masing. “Polanya sesuai Dapil aja. Kader Penggerak Dapil 1, Bona Sitindaon, Dapil 2 Harry Napitupulu, Dapil 3 Cipta Karo-Karo, Dapil 4 Rukiatno Nainggolan, Mardaulat Girsang (Goves) dan Oneseptember Situmorang,” ucapnya.
Masih dalam penuturannya, penyemprotan cairan disinfektan langsung ke rumah penduduk, rumah ibadah dan persekolahan. Selain itu, pemberian teh celup daun Gambir juga dipercaya dapat menambah imun tubuh sehingga Penyebaran virus Covid-19 dapat diatasi dengan meningkatkan imun tubuh.
“Saat kita melakukan bakti sosial, dilapangan kami temukan masalah, masalahnya adalah kami kesulitan mendapatkan bahan baku untuk pembuatan cairan disinfektan. Untuk itu, kami mohon kepada DPP Partai Demokrat Pusat, apabila ada bahan baku untuk pembuatan cairan disinfektan supaya disalurkan ke DPC Partai Demokrat Dairi, karena kita mempunyai kesamaan misi yaitu bersama dalam melawan wabah Covid-19 ini,” Pinta Markus.
Informasi yang didapat, bahwa DPC Partai Demokrat Dairi mendapatkan minuman suplemen penambah sistem imun tubuh yaitu teh celup daun gambir dari Kabupaten Pakpak Bharat. Teh celup daun Gambir diproduksi langsung di Kabupaten Pakpak Bharat. (Kim)