Polres Pakpak Bharat Bersama Tim Gabungan Gelar Operasi Yustisi di Pusat Keramaian

PAKPAK BHARAT –  Tim gabungan TNI,
Polres Pakpak Bharat bersama
dengan Satpol PP Kabupaten Pakpak Bharat melaksanaan Operasi Yustisi untuk memberikan himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya menggunakan masker dalam pencegahan penularan wabah Covid-19.

28 personil gabungan dari Polres Pakpak Bharat, TNI dan Satpol PP Kabupaten Pakpak Bharat diterjunkan dalam operasi yang digelar pada Selasa (29/09/2020) sore.

Usai apel, para petugas pun langsung menyambangi beberapa lokasi pusat keramaian, yakni di Taman Kota Salak, Jalan Sikadang Njandi Desa Salak, Kecamatan Salak, Simpang Jambu, Desa Traju Kecamatan Siempat Rube, Desa Silima Kuta, Kecamatan Tinada, Desa Prongil Kecamatan Tinada, dan Desa Buluh Telang Kecamatan Tinada.

Selama melaksanakan Operasi Yustisi, petugas masih mendapati masyarakat yang tidak mematuhi aturan protokol kesehatan dengan tidak memakai masker. Sehingga petugas pun harus memberikan hukuman disiplin kepada masyarakat agar kedepannya selalu memakai masker saat berada di luar rumah.

“Polres Pakpak Bharat bersama TNI dan Satpol PP akan terus melaksanakan Operasi Yusitisi, sehingga masyarakat sadar akan pentingnya memakai masker,” kata Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Alamsyah P Hasibuan.
Alamasyah juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak.

“Dan hindari kerumunan sebagai upaya mencegah klaster baru Covid-19,” tandasnya.

Pada pelaksanaan Operasi Yusitisi ini pun petugas juga membagikan masker secara gratis sehingga menumbuhkan kesadaran kepada masyarakat pentingnya memakai masker di tengah pandemi.(HM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *